[Fee E-Book] Seri Belajar ASP.NET: ASP.NET Web Form Legacy

MVP Book 2 - 3

ASP.NET Web Forms telah hadir sejak tahun 2002. ASP.NET Web Forms telah jarang digunakan untuk pembangunan aplikasi web karena telah digantikan dengan framework aplikasi web yang baru yaitu ASP.NET Web Core. Namun sampai saat ini masih banyak tersisa aplikasi web aktif dan masih digunakan untuk menjalankan proses bisnis. Sehingga masih ada organisasi atau perusahaan yang mencari web developer ASP.NET Web Forms.

Buku ini membahas dasar-dasar ASP.NET Web Forms dengan menggunakan Visual Studio 2022. Pada buku ini juga dicontohkan proyek-proyek aplikasi web sederhana agar pembaca dapat lebih mengerti penggunaan kontrol-kontrol yang ada pada ASP.NET Web Forms.

Akhir kata, selamat membaca dan semoga buku ini bermanfaat bagi para web developer agar tidak perlu khawatir lagi kendala platform untuk membuat aplikasi web dengan menggunakan framework ASP.NET. Kritik dan saran akan sangat berarti dan dapat ditujukan via email.

.

Pembahasan pada buku ini terdiri atas:

  • Pendahuluan
    • Microsoft .NET
    • ASP.NET Web Forms
    • Visual Studio 2022
  • Visual Studio 2022
    • Solution
    • Project
    • Item/File
    • Toolbox
    • Property Kontrol
    • Menjalankan Aplikasi Web
  • Pengantar ASP.NET Web Forms
    • Design Pattern
    • Struktur Project ASP.NET Web Forms
    • Event Handling
  • Standard Control
  • Validation Control
  • Navigation Control
  • AJAX Extension
  • Desain Antarmuka

Ebook ini dapat diunduh di ResearchGate.

Contoh kode yang digunakan pada ebook ini dapat dilihat di GitHub.

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.